AHLAN WASAHLAN BIHUDLURIKUM-SELAMAT DATANG DI WEBSITE MI MURNI SUNAN DRAJAT LAMONGAN | MI MURNI SUNAN DRAJAT LAMONGAN MEWUJUDKAN GENERASI QUR'ANI, BERAKHLAKUL KARIMAH, BERPRESTASI, DAN BERBAHASA INTERNASIONAL | KELUARGA BESAR MI MURNI SUNAN DRAJAT MENGUCAPKAN SELAMAT HARI PANCASILA . BANGSA YANG BESAR ADALAH BANGSA YANG MENGHARGAI JASA PARA PAHLAWAN |"TAK PERLU KELUAR DARAH, CUKUP BELAJAR DAN MENGAJAR SEPENUH HATI GUNA DEDIKASIKAN DIRI UNTUK IBU PERTIWI" .

MI Murni Sunan Drajat berikan Donasi untuk korban tsunami Banten-Selat Sunda

Pemberian donasi kepada perwakilan LazisNU Kab. Lamongan yang serahkan oleh Duta Karakter didampingi ibu kepala madrasah pada saat acara FAS 8
Peduli korban bencana Tsunami Selat Sunda, sebanyak 1.064 siswa kelas I sampai VI MI Murni Ma'arif NU Sunan Drajat Lamongan berhasil mengumpulkan donasi sebesar Rp 3.675.700 untuk disumbangkan kepada korban, Jum'at (11/1/2019).

Pengumpulan donasi digalang oleh Duta Karakter bersama bertanjuk “MI Murni Care Donasi Banten”. Siswa dibagi menjadi enam kelompok. Kelompok kelas I sampai VI menuju kelas-kelas setelah mendapatkan pengarahan dari waka bidang kesiswaan Azmil Futihatur Rizqiyah, S.Pd.I.

Sebelum penggalangan donasi, sekolah telah mengumumkan kepada para siswa supaya membawa uang seikhlasnya untuk membantu korban bencana tsunami Banten Selat Sunda.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan mengungkapkan, penggalangan dana ini merupakan bentuk kepedulian warga madrasah terhadap para korban bencana.

“Kami ingin mengajarkan nilai-nilai kepedulian dan empati kepada para siswa,” terangnya.
Azmil mengatakan, kegiatan ini berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp 3.760.700. Bantuan disalurkan melalui LazisNU Kabupaten Lamongan yang diundang saat pelaksanaan FAS tingkat TK/RA di MI Murni Sunan Drajat Sabtu, (12/01/19).

Dua siswa dari Duta Karakter Zaki dan Carissa yang menyerahkan bantuan, mengaku sangat bersedih dengan peristiwa Tsunami yang melanda wilayah Banten dan Lampung.  Mereka tidak bisa membayangkan keluarga yang tiba-tiba harus terpisah dan tempat tinggal yang rusak parah.

Zaki mengaku ikut menyumbang dana untuk para korban bencana karena baru itu yang bisa dia perbuat. Dia berharap para korban bisa segera bangkit dan menata kehidupan kembali.

“Saya dan teman-teman ikut mendoakan dan sedikit membantu uang, mudah-mudahan bisa meringankan penderitaan warga yang terkena bencana,” pungkasnya. [humas]

Subscribe to this Blog via Email :

UPDATE TERBARU

MUNAJAT EDISI 13

  MAJALAH MUNAJAT EDISI 13                                                MI MA'ARIF NU SUNAN DRAJAT LAMONGAN                           ...