Info Sekolah
Senin, 19 Jan 2026
  • Madrasah Ibtidaiyah Ma'arif NU Sunan Drajat Lamongan mempunyai Visi "Mewujudkan Generasi Qur'ani, Berakhlakul Karimah, Berprestasi, dan Berbahasa Internasional"
  • Madrasah Ibtidaiyah Ma'arif NU Sunan Drajat Lamongan mempunyai Visi "Mewujudkan Generasi Qur'ani, Berakhlakul Karimah, Berprestasi, dan Berbahasa Internasional"
19 Januari 2026

MI Murni Sunan Drajat Jadi Tuan Rumah Jalan Sehat Harlah ke-103 NU Kecamatan Lamongan

Sen, 19 Januari 2026 Dibaca 45x Kegiatan Madrasah

Alhamdulillah 🤲
Kegiatan Jalan Sehat dalam rangka Harlah ke-103 Nahdlatul Ulama telah sukses dilaksanakan di MI Murni Sunan Drajat Lamongan pada Ahad, 18 Januari 2026.

Kegiatan ini berlangsung sangat meriah dan penuh antusiasme, diikuti oleh siswa-siswi serta warga di bawah naungan MWC Ma’arif NU Kecamatan Lamongan. Berbagai rangkaian acara turut memeriahkan suasana, mulai dari stan edukatif robotik MI Murni, penampilan (performance), pembagian kupon undian, hingga stan makanan dan minuman.

Pada kesempatan yang penuh berkah ini, Yayasan juga menyalurkan bantuan pembangunan Masjid MWC NU Abdurrahman Wahid (Gus Dur) sebagai wujud kepedulian dan khidmah kepada jam’iyah NU.

Semoga kegiatan ini membawa keberkahan, mempererat ukhuwah, dan menambah semangat berkhidmat untuk Nahdlatul Ulama. 💚 (MCM)

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar