Info Sekolah
Senin, 19 Jan 2026
  • Madrasah Ibtidaiyah Ma'arif NU Sunan Drajat Lamongan mempunyai Visi "Mewujudkan Generasi Qur'ani, Berakhlakul Karimah, Berprestasi, dan Berbahasa Internasional"
  • Madrasah Ibtidaiyah Ma'arif NU Sunan Drajat Lamongan mempunyai Visi "Mewujudkan Generasi Qur'ani, Berakhlakul Karimah, Berprestasi, dan Berbahasa Internasional"

Siswa MI Ma’arif NU Sunan Drajat Lamongan Raih Juara 1 Matematika Tingkat Internasional pada HAB Kemenag RI ke-80

Lamongan – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh siswa MI Ma’arif NU Sunan Drajat Lamongan. Kheyla Tihani, siswi kelas 6E, berhasil meraih Juara 1 (Gold Award) bidang Mathematics dalam ajang Siam International Math and Science Olympics (SIMSO), sebuah kompetisi bertingkat internasional.

Penghargaan tersebut diserahkan secara resmi dalam rangka Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama Republik Indonesia ke-80 Tahun 2026, yang dilaksanakan pada Jumat, 3 Januari 2026, bertempat di MAN 1 Lamongan. Penghargaan diberikan langsung oleh Kepala Kementerian Agama Kabupaten Lamongan, H. Muhammad Mukhlisin Mufa, M.Pd.

Berdasarkan sertifikat dari penyelenggara lomba, Kheyla Tihani meraih Gold Award atas prestasi luar biasa pada kategori Matematika dalam SIMSO 2025 National Round yang diselenggarakan pada 8 Juni 2025. Kompetisi ini berada di bawah naungan ICE (International Competitions and Assessments for Schools) dan diikuti oleh peserta dari berbagai negara.

Sertifikat prestasi tersebut ditandatangani langsung oleh Robert D. Fordan, President and CEO ICE, serta Ianne Castillo Calica, Chief Examiner SIMSO. Dalam sertifikat tersebut, Kheyla tercatat sebagai peserta dari MI Ma’arif NU Sunan Drajat Lamongan, kategori Primary 5, yang menunjukkan daya saing tinggi siswa madrasah di tingkat global.

Sementara itu, Kepala MI Ma’arif NU Sunan Drajat Lamongan, Ustadz Ubaidillah, S.Pd.I., menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas capaian prestasi Ananda Kheyla Tihani. Ia mengungkapkan rasa bangga atas dedikasi, kerja keras, serta semangat belajar yang telah ditunjukkan.

“Kami sangat bangga atas prestasi Ananda Kheyla. Semoga capaian ini menjadi motivasi untuk terus berprestasi, mengembangkan potensi diri, serta mengharumkan nama madrasah, keluarga, dan bangsa di tingkat internasional,” tuturnya saat mendampingi Ananda dalam penerimaan penghargaan.

Prestasi ini menjadi bukti bahwa madrasah mampu melahirkan generasi unggul, berdaya saing global, dan berkarakter, sejalan dengan semangat Hari Amal Bhakti Kementerian Agama RI ke-80. (MCM)